Pondok Ngabar – Melengkapi momentum akan datangnya bulan suci ramadhan, tepatnya pada tanggal 25 Mei 2017 M / 28 Sya’ban 1438 H. Pondok Pesantren “Wali Songo” Ngabar menggelar acara soft opening ataupun peresmian lembaga ekonomi pesantren Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syari’ah “Baitul Maal Wa Tamwil Ngabar” sebut saja BMT Ngabar yang telah lama diinginkan dan diharapkan keberadaannya.
Acara soft opening kali ini digelar di depan Kantor BMT Ngabar yang berada di lantai dasar Gedung Ngabar Business Center (NBC), dimulai pukul 09.00 WIB pagi dan berakhir pukul 11.30 WIB sebelum dzuhur. Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Industri Perdagangan dan Koperasi Kabupaten Ponorogo bersama staf, perwakilan Bank Mu’amalat Ponorogo, Bank Syari’ah Mandiri Ponorogo, BMT Beringharjo Ponorogo, Staf Notaris Dyah Antarukmi, BPRS Al-Mabrur dan berbagai lembaga keuangan syariah lainnya.
Dalam sambutannya Ustadz KH. Heru Saiful Anwar, MA menyampaikan bahwa “komitmen yang ada pada BMT Ngabar ini adalah berusaha li i’laai kalimatillah untuk memajukan ekonomi umat dan Pondok Pesantren Wali Songo Ngabar”. Barangsiapa yang mendukung akan kemajuan BMT Ngabar, maka ia ikut andil dalam memajukan ekonomi umat.
Ketua YPPW-PPWS Ngabar dalam sambutannya ikut bersyukur atas didirikannya BMT Ngabar yang merupakan manifestasi dari Visi Ngabar 2020, “karena pada saatnya nanti Ngabar akan menjadi pesantren yang berbasis entrepreunership” pungkasnya.
Amanah Ketua Pengurus yang saat ini diemban oleh Ustadz Drs. Alwi Mudhofar, M.Pd.I berharap agar BMT Ngabar menjadi poin tersendiri untuk nama besar Pondok Ngabar. Mewakili Dewan Pengawas Ustadz Abdul Muid Badrun, SE., MA berpesan bahwa seluruh aspek kepengurusan dari Pengawas, Pengurus dan Pengelola harus sejalan untuk selalu menjaga kepercayaan.
BMT Ngabar diresmikan oleh Bapak Pimpinan Pondok Pesantren “Wali Songo” Ngabar dengan melakukan pemotongan pita secara simbolis. Yang menarik selepas memotong pita peresmian tersebut Ustadz KH. Moh. Ihsan, M.Ag dan juga Ustadz Moh. Tholah, S.Ag melakukan sujud syukur di dalam Kantor BMT Ngabar sebagai wujud kesyukuran beliau kepada Allah SWT.
Respon para tokoh dan masyarakat terkait pendirian BMT Ngabar ini sangat positif. Direktur PBMT Ventura Bapak Ir. Saat Suharto, Ketua BMT Beringharjo Yogyakarta Ibu Muryida Rambe dan juga Konsultan Ekonomi Syariah Indonesia Bapak Dr. Adimarwan Azwar Karim juga memberikan dukungan atas didirikannya BMT Ngabar ini.
Ustadz Muhammad Awalul Akhyar, S.Sy selaku manajer pengelola mengungkapkan bahwa BMT Ngabar ini akan mulai beroprasi pada pertengahan bulan Syawwal 1438 H. Dalam operasionalnya nanti Kantor BMT Ngabar akan dipusatkan di Gedung NBC, kemudian dibantu 2 Kantor Kas yang berada di Kantor Administrasi Putra dan Kantor Administrasi Putri. “semoga BMT Ngabar dapat memberikan manfaat terhadap semua elemen masyarakat, terlebih untuk guru dan santri.” Pungkasnya.
