Manasik Haji, Tanamkan Nilai Perjuangan Nabi Ibrahim

Pondok Ngabar – Manasik haji merupakan salah satu kegiatan tahunan yang diadakan di Pondok Ngabar. Pelatihan ini diberikan kepada santri kelas V Tarbiyatul Mu’allimin/ Mu’allimat al-Islamiyyah pada tanggal 5-9 Dzul Hijjah 1437/ 5-11 September 2016.

Selain diikuti oleh 98 santri TMI dan 120 santri TMt-I, kegiatan ini juga diikuti oleh 28 santri putra dan 30 santri putri kelas 6 MI Mambaul Huda. Dalam pelaksanaannya, pembekalan dibagi menjadi dua sesi, sesi putra dan sesi putri secara terpisah, dan dilanjutkan dengan praktik di lapangan Pondok Ngabar pada jumat (9/9) untuk santri putri, dan sabtu (10/9) untuk santri putra.

Selain mengajarkan tata cara ibadah haji dan sejarah kebudayaan Islam, acara ini merupakan ajang menanamkan nilai-nilai perjuangan keluarga Nabi Ibrahim ‘alaihis salam kepada para santri agar selalu siap berkorban dalam menjalankan perintah Allah SWT. (Bagaskoro)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *